31 Desember 2012

Postingan Akhir Tahun, Sebuah Resolusi di 2013, Ini Resolusiku, Mana Resolusimu ?

Postingan Akhir Tahun, Sebuah Resolusi di 2013, Ini Resolusiku, Mana Resolusimu ? - Akhirnya kita tiba juga dipenghujung tahun 2012. Pasti banyak sekali yang sudah terjadi di tahun 2012 ini. Baik itu senang, ataupun sedih. Yah, itulah namnya dinamika hidup.

Ngomong ngomong tentang resolusi di 2012, alhamdulillah hampir yang semua saya targetkan di tahun 2012 lalu tercapai. Seperti : Punya usaha online, yakni jual madu hutan, Kasih sedikit uang kepada keluarga saat lebaran lalu, Bikin pelatihan tentang blog dikampus, dan lain lain. Yah memang ada beberapa yang masih belum tercapai di tahun 2012 ini, tapi tak mengapa. Toh masih bisa dilanjutkan di tahun 2013 kan, right ?

Oke, kembali ke tablet. Di tahun 2013 ini saya memiliki beberapa resolusi, mohon do'nya juga dari sobat blogger semua yah agar resolusi ini bisa tercapai. Aamiin, karena sesungguhnya jika kita saling mendoakan, maka percepatan untuk mencapai suatu tujuan itu akan lebih mudah tercapai, Setuju ?

Nah, inilah resolusi saya di tahun 2013 ini :
  1. Kerja Praktek di kampus beres
  2. Lulus Informatic Award
  3. Udah ngajuin judul skripsi di akhir tahun 2013
  4. Punya bisnis sendiri/mandiri
  5. Visitor blog tembus 25.000/day
  6. Punya penghasilan 10 juta rupiah/bulan mulai bulan Agustus 2013
  7. Ngasih THR ke ortu, adik, sepupu dan keponakan saat lebaran idul fitri
  8. Buka tabungan haji untuk orang tua
  9. Ikut kurban idul adha
  10. Hafal minimal setengah dari jus 30 Al-Qur'an
  11. Shalat duha lebih rutin
  12. Shalat Tahajjud minimal 14 hari dalam sebulan
  13. Menang kompetisi lomba blog
  14. Belajar nyetir mobil & punya sim A
  15. Bikin lomba/pelatihan blog di kampus
Nah sobat itulah resolusi atau target saya di tahun 2013, mohon do'nya dari sobat semua yah, Insya allah saya juga akan mendoakan resolusi sobat semua. Pesan saya, "beranilah memiliki impian besar, jangan pedulikan apa kata orang yang menertawakan impian kita, karena toh mereka juga tidak bertanggung jawab dengan kehidupan kita, right ?"

Ini resolusiku, mana resolusimu ?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Postingan Akhir Tahun, Sebuah Resolusi di 2013, Ini Resolusiku, Mana Resolusimu ?

5 Komentar:

  1. Resolusinya keren keren, usahain ada yg fokus Bang - bisa 3 atau 5 (yg super duper penting).
    Trus dari 15 itu kalo ada yang tercapai, jangan segan segan untuk memberikan hadiah untuk diri sendiri. misal: makan di tempat yg mantap trus aja saya....
    salam kenal

    (¯`•._.•rizalar•._.•´¯)

    BalasHapus
  2. wow, resolusi2 tahun 2013 nya luar biasa :O :O

    BalasHapus
  3. anyway, amin. semoga semua resolusi nya terwujud.. amin..

    BalasHapus

Terimakasih telah meninggalkan Komentar di Didit Blog | Silahkan berkomentar dengan bebas, tidak mengandung SARA | komentar dengan link HIDUP akan dihapus | Terimakasih ^_^